Seorang ayah membawa anaknya ke gym tinju yang terkenal menghasilkan banyak petinju-petinju juara olympiade dan juara dunia profesional. Ia bertemu dengan pelatih kepala pemilik gym yang sangat legendaris.
Getaran emosi suaranya memendam impian besar, "Saya dulu kecil hingga remaja pernah berlatih di sini oleh Anda untuk menjadi juara dunia. Untuk usia saya dulu, sebenarnya saya sangat baik dan selalu menang tanding. Tapi saat beranjak remaja Anda mengatakan saya tidak berbakat dan tidak bisa menjadi juara dunia. Akhirnya saya berhenti dari dunia tinju"
Dengan mata yang nyaris berkaca-kaca dan pancaran mata penuh harapan ia lanjutkan permintaan pada sang pelatih, "Sekarang impian saya akan diteruskan oleh anak saya. Anak laki-laki saya ini akan berlatih dengan Anda. Tolong latih dia untuk menjadi juara dunia."
Pelatih penuh kharisma itu senyum dan dengan santai berkata, "Saya selalu katakan ke semua anak didik saya; kamu tidak berbakat dan tidak bisa menjadi juara dunia, bahkan kepada mereka yang akhirnya menjadi juara."
Kaget si ayah tadi emosi pada sang pelatih, "Haaah.. Anda sudah mencuri impian saya untuk menjadi juara dunia. Anda tidak tau saya bangun subuh berlari kemari, berlatih keras siang malam hanya untuk menjadi juara dunia. Betapa teganya Anda." Air mata mulai menetes penuh penyesalan, "Harusnya saya bisa juara jika Anda tidak mematahkan semangat saya."
"Oh, Anda tetap tidak bisa menjadi juara dunia. Anda bisa berlatih keras jadi petinju yang kuat dan hebat, tapi orang yang berhenti saat dikatakan tidak berbakat dan tidak mungkin juara, mereka hanya bermimpi juara tapi tidak bermental juara," timpal sang pelatih...
Seorang Juara bukan hanya hebat di bidang yang ia tekuni, tapi juga harus memiliki Mental Juara Sejati.
Hampir semua orang yang berhasil pernah mengalami kegagalan. Namun mereka memilih tetap bertahan dan berjuang.
Abraham Lincolin berhasil menjadi presiden setelah mengalami belasan kegagalan dalam hidupnya.
Thomas Alva Edison melakukan ribuan kegagalan sebelum menemukan bola lampu pijar.
Kita mungkin masih menggunakan roda kayu bila Charles Goodyear menyerah setelah ribuan percobaan ban karetnya yang gagal.
Banyak dari kita berhenti dan menyerah setelah sangat dekat dengan keberhasilan.
Latihan Membuat Kita Kuat,
Masalah Membentuk Kita Hebat.
Orang Hebat belum Tentu Juara, Tapi Seorang Juara Pasti Hebat.
Masalah Bisa Menjatuhkan Kita, Tapi Menyerah Bukan Pilihan.
Seorang Juara Sejati Bisa Kalah, Tapi Ia Menolak untuk Menyerah.
No comments:
Post a Comment